Jika Anda membeli sebuah laptop atau desktop atau tablet, Anda akan menentukan processor yang memenuhi kebutuhan Anda Ada berbagai merek dan model processor yang ditawarkan. Cobalah me-review system requirement dari program-program yang akan Anda gunakan, dari sana barulah Anda mengambil keputusan processor yang cocok dengan Anda.
Processor Intel Core i7, i5, i3 |
Sebagai seorang Hamba Tuhan biasanya tidak membutuhkan processor yang terlalu bertenaga. Sebenarnya menggunakan processor Celeron juga cukup, namun jika ingin memiliki komputer yang jauh lebih cepat dapat menggunakan processor keluaran intel Core i3 dan jika ingin menggunakan video editing ringan maka Core i5 sudah cukup. Intel Core i7 cocok digunakan untuk pembuatan video, animasi, 3D yang membutuhkan rendering. Saran saya untuk para Hamba Tuhan menggunakan Core i3 atau i5 sudah cukup.
Sebagai perbandingan Apple Macbook Pro standar menggunakan Core i5 berarti para pengguna professional standar cukup menggunakan Core i5. Menggunakan Core i9 dapat disebut overkill atau berlebihan, kecuali untuk server atau enterprise.
Saat ini untuk kebutuhan laptop yang tipis beberapa perusahaan komputer menggunakan processor Intel Core m.
Processor Intel Core m3, m5, m7 |
Proceccor Intel Core m lebih kurang bertenaga dibandingan Core i. Processor ini digunakan karena tidak cepat panas sehingga tidak membutuhkan kipas pendingin, sebagai akibatnya maka laptop dapat dibuat lebih tipis dan lebih ringan. Sebagai Hamba Tuhan, Anda tidak perlu takut menggunakan processor jenis ini karena masih cukup cepat.