Editors Picks

Saturday, December 29, 2018

Software, Bagian 1

Software adalah nama lain dari program. Program adalah instruksi yang memberitahu komputer bagaimana memperoses data menjadi informasi yang kita inginkan. Kata software dan program sering kali digunakan secara bergantian.

Ada dua jenis software: system software dan application software. Kita sudah membahas system software, karena itu kita akan membahas application software.

Application Software/Program Aplikasi
Ada tiga jenis program aplikasi:
  1. General-purpose applications adalah program aplikasi yang dipakai secara umum. Program aplikasi yang paling sering digunakan adalah:
    • Word processors, untuk membuat dokumen tertulis.
    • Spreadsheets, untuk menganalisa dan meringkas data angka.
    • Database management systems, untuk mengorganisasi dan mengatur data dan informasi.
    • Presentation software, untuk mengkomunikasikan pesan kepada pendengar.
  2. Specialized application adalah program aplikasi yang khusus digunakan untuk tugas atau pekerjaaan tertentu. Dua program yang sering digunakan adalah program pengolah grafik dan membuat website.
  3. Mobile apps adalah program kecil yang didesain secara khusus untuk perangkat mobile, smartphone, dan komputer tablet. Program mobile apps yang paling populer adalah program social networking (facebook, instagram, dll.), program games, dan program untuk men-download musik dan video.

Word Processors
Masih ingat bagaimana dahulu, sebelum ada komputer, membuat laporan dengan mesin ketik. Betapa repotnya kita ketika salah ketik atau ingin menambahkan paragraf ke dalam laporan yang sudah diketik. Terkadang kita harus mengetik ulang satu halaman atau satu bab karena ingin menambahkan beberapa paragraf. Dengan menggunakan word procesors semua hal itu bisa dihilangkan. Kita dapat menambahkan paragraf di mana saja, tanpa harus mengetik ulang. Bukan hanya itu saja kelebihan dari program ini, kita bisa memilih font yang digunakan, mencetak miring, memberi warna, menambahkan grafik atau foto, membuat kolom, menggunakan fasilitas mail merge untuk membuat surat yang ditujukan kepada banyak orang, dsb. Berbagai macam orang dan organisasi menggunakan program ini untuk membuat memo, surat, laporan, newsletters, manual, brosur, selebaran, dll. Sebagai seorang pastor, kita dapat membuat naskah khotbah maupun laporan aktivitas gereja dengan menggunakan word processors.

Program Microsoft Word adalah program word processors yang paling sering digunakan.
Microsoft Word
Untuk dapat menggunakan program Microsoft Word Anda harus membeli program tersebut. Program Microsoft Word dijual satu paket dengan program Microsoft Office lainnya.
Microsoft Office Home & Student
Biaya minimal yang Anda harus keluarkan untuk mendapatkan 3 program Microsoft Office, yaitu Word, Excel, dan PowerPoint adalah $150 dan program ini hanya boleh di-install ke satu komputer. Jadi jika Anda memiliki satu komputer desktop dan satu notebook, maka Anda harus membeli dua buah lisensi dengan total harga $300.
Harga Microsoft Office Home & Student 2019

Selain Microsoft Word, program word processors lain yang sering digunakan adalah Apple Pages, Google Docs, OpenOffice Writer dan yang terbaru adalah LibreOffice Writer. Semua program ini gratis dan kemampuannya tidak kalah dengan Microsoft Word.
Apple Pages
Bagi Anda pengguna komputer keluaran Apple, Anda memiliki program word processors gratis yaitu Pages. Menurut saya pribadi, program Pages jauh lebih baik dalam membuat tampilan laporan dibandingkan Microsoft Word.
Flyer dan Poster dengan menggunakan Pages
Anda diberikan template untuk membuat flyer, poster, newsletter, report yang sangat menarik. Sebelum Microsoft memberikan fasilitas auto flow text di dalam program Microsoft Word, Pages sudah memiliki fasilitas ini.
Auto Flow Text di Pages
Google juga mengeluarkan program word processors yaitu Google Docs. Kelebihan dari word processors ini adalah siapa saja yang diberikan akses ke dokumen dapat mengedit. Jadi kelebihannya adalah kolaborasi. Misalnya seseorang diminta membuat laporan, maka ketua dapat mengubah laporan tersebut secara langsung, tanpa perlu mencopy dokumen lalu mengubah, menyimpan, dan mengirim lagi kepada sekretaris. Mengedit artikel untuk majalah secara bersama-sama sangatlah mudah karena semua yang membaca dan menemukan kesalahan ejaan, pengetikan, dsb. dapat langsung memperbaikinya.
Google Docs
Program word processors lain yang terkenal adalah OpenOffice Writer. Program ini dikembangkan untuk sistem operasi Linux, macOS, dan Windows. Program ini gratis, silahkan mencoba.
OpenOffice Writer
Program word processor lain yang juga gratis adalah LibreOffice Writer. Program ini mirip dengan OpenOffice Writer.
LibreOffice Writer
Jika Anda perhatikan semua program di atas, Anda akan menemukan banyak kemiripan, jadi sebenarnya mudah berpindah dari satu program aplikasi ke program aplikasi lain. Kenapa kita tidak membiasakan menggunakan program aplikasi gratis?

Friday, December 21, 2018

Memilih Konfigurasi Komputer, Bagian 4

Memilih Processor
Jika Anda membeli sebuah laptop atau desktop atau tablet, Anda akan menentukan processor yang memenuhi kebutuhan Anda Ada berbagai merek dan model processor yang ditawarkan. Cobalah me-review system requirement dari program-program yang akan Anda gunakan, dari sana barulah Anda mengambil keputusan processor yang cocok dengan Anda.
Processor Intel Core i7, i5, i3
Sebagai seorang Hamba Tuhan biasanya tidak membutuhkan processor yang terlalu bertenaga. Sebenarnya menggunakan processor Celeron juga cukup, namun jika ingin memiliki komputer yang jauh lebih cepat dapat menggunakan processor keluaran intel Core i3 dan jika ingin menggunakan video editing ringan maka Core i5 sudah cukup. Intel Core i7 cocok digunakan untuk pembuatan video, animasi, 3D yang membutuhkan rendering. Saran saya untuk para Hamba Tuhan menggunakan Core i3 atau i5 sudah cukup.
Sebagai perbandingan Apple Macbook Pro standar menggunakan Core i5 berarti para pengguna professional standar cukup menggunakan Core i5. Menggunakan Core i9 dapat disebut overkill atau berlebihan, kecuali untuk server atau enterprise.

Saat ini untuk kebutuhan laptop yang tipis beberapa perusahaan komputer menggunakan processor Intel Core m.
Processor Intel Core m3, m5, m7
Proceccor Intel Core m lebih kurang bertenaga dibandingan Core i. Processor ini digunakan karena tidak cepat panas sehingga tidak membutuhkan kipas pendingin, sebagai akibatnya maka laptop dapat dibuat lebih tipis dan lebih ringan. Sebagai Hamba Tuhan, Anda tidak perlu takut menggunakan processor jenis ini karena masih cukup cepat.


Memilih Konfigurasi Komputer, Bagian 3

Memilih Media Penyimpanan
Laptop, tablet, dan komputer desktop memiliki berbagai variasi media penyimpanan. Makin besar kapasitas media penyimpanan berarti makin banyak data dan informasi yang dapat disimpan. Untuk menentukan besarnya media penyimpanan maka dibutuhkan perencanaan. Jika yang Anda simpan hanya catatan khotbah dan artikel maka Anda tidak membutuhkan media penyimpanan yang besar. Media penyimpanan tambahan seperti flash drive cocok untuk Anda. Tetapi jika Anda ingin menyimpan data foto, audio, dan video maka Anda membutuhkan media penyimpanan yang lebih besar.
Ada 2 media penyimpanan yang Anda butuhkan yaitu hard disk atau Solid State Drive (SSD).
Solid State Drive versus Hard Disk
Hard disk mengggunakan partikel magnetik untuk menyimpan data, instruksi, dan informasi. SSD menggunakan flash memory dan memiliki processor sendiri untuk mengatur penyimpanannya. Hard disk lebih murah dan memiliki kapasitas penyimpanan yang lebih besar. SSD lebih mahal tetapi lebih cepat dan lebih tahan guncangan.
Pada umumnya bagi pengguna sistem operasi Windows 10 dan Mac OS memiliki hard disk atau SSD berukuran 128 GB sudah cukup untuk menyimpan software-software yang dibutuhkan plus data. Jika Anda membutuhkan media penyimpanan yang lebih besar maka Anda dapat menggunakan hard disk atau SSD eksternal. Bagi pengguna Chromebook minimal dibutuhkan media penyimpanan sebesar 16 GB.

Tuesday, December 18, 2018

Memilih Konfigurasi Komputer, Bagian 2

Memilih RAM
Salah satu hal yang vital di dalam memilih konfigurasi komputer adalah memilih Random Access Memory (RAM) yang akan diinstall ke dalam komputer. Jumlah RAM akan mempengaruhi kecepatan komputer dan jumlah program aplikasi yang dapat dibuka secara simultan.
Random Access Memory
Bagaimana menghitung jumlah RAM yang Anda butuhkan? Sebagai contoh Anda akan menggunakan sistem operasi Windows 10 Home 64 bit, Microsoft Office 2019, dan Adobe Creative Suite 6. Carilah di google jumlah RAM yang dibutuhkan dengan cara mengetik "Windows 10 Home 64 bit system requirement" lalu catat jumlah RAM yang dibutuhkan. Dari data di google ditemukan bahwa Anda butuh RAM 2 GB. Langkah selanjutnya adalah mencari tahu jumlah RAM untuk Microsoft Office 2019 dengan cara yang sama. Keywordnya adalah "Nama Program + system requirement". Microsoft Office 2019 membutuhkan 4 GB. Adobe Creative Suite 6 membutuhkan RAM minimal 2 GB tetapi direkomendasikan 8 GB. 

Total kebutuhan RAM jika Anda menggunakan 3 program ini secara bersama-sama:
  • 2 GB untuk Windows 10 Home 64 bit
  • 4 GB untuk Microsoft Office 2019 64 bit
  • 2 GB (minimal) atau 8 GB (recommended) Adobe Creative Suite 6 64 bit
Minimum 8 GB atau direkomendasi 14 GB. Jadi jangan membeli komputer dengan RAM 4 GB karena akan menjadi lambat, minimum 8 GB.

Monday, December 17, 2018

Memilih Konfigurasi Komputer, Bagian 1

Langkah terakhir memilih sebuah komputer adalah memilih konfigurasi layar, memori, media penyimpanan, dan kecepatan prosessor.

Memilih Ukuran Layar
Memilih ukuran layar sebuah desktop komputer, notebook/laptop, atau tablet berbeda. Layar notebook/laptop berkisar 10 sampai 17 inch. Jika Anda lebih mementingkan mobilitas maka jangan memilih ukuran 17 inch karena biasanya lebih berat dan membutuhkan tas laptop yang lebih besar. Ukuran layar 10 inch mungkin akan terlalu kecil untuk dibaca tetapi lebih portable (lebih mudah dibawa ke mana-mana).
Ukuran Notebook/Laptop

Layar tablet berkisar 7 sampai 12 inch. Makin kecil layar tablet biasanya lebih ringan dan lebih portable. Membawa tablet 12 inch sama mobilitasnya dengan membawa sebuah notebook berukuran sama. Biasanya tablet digunakan untuk membaca atau browsing, jadi ukuran yang terlalu besar akan membuat tangan kita lebih cepat lelah memegang tablet. Cobalah ke gerai komputer untuk memegang sebuah tablet yang berukuran besar dengan satu tangan, apakah Anda merasa berat, jika ya, berarti tablet tersebut tidak ideal untuk Anda.
Ukuran Layar Tablet

Ukuran layar komputer desktop berkisar 13 sampai lebih dari 30 inchi. Jika notebook dan tablet disarankan untuk memilih layar yang besar maka di sini terbalik. Jangan memilih layar 13 inchi untuk sebuah desktop kecuali ruangan yang Anda gunakan sangat kecil. Ukuran 15 atau 17 inchi adalah ukuran minimal yang saya sarankan bagi pengguna desktop. Makin besar ukuran desktop maka makin banyak jendela yang bisa Anda gunakan sehingga memudahkan Anda untuk mengerjakan tugas dengan lebih baik. Ukuran 15 sampai 17 inchi cocok jika Anda hanya menggunakan satu jendela atau satu jenis program. Namun jika Anda mau membuka bible software dan kemudian membaca artikel yang ada di bible software tersebut dan mengetik di Microsoft Word maka berarti Anda akan menggunakan 2 buah jendela. Anda bisa menggunakan dua buah layar atau menggunakan satu layar yang berukuran 24 inchi. Membeli 2 buah layar monitor akan lebih mahal harganya daripada membeli layar monitor berukuran besar. Namun bukan berarti layar makin besar makin baik, Anda juga harus mempertimbangkan jarak mata dengan layar monitor. Makin besar layar maka jarak antara mata dengan layar monitor harus makin jauh. Jika Anda membeli monitor 30 inchi atau lebih besar, maka Anda harus menaruhnya di meja yang lebih besar supaya jarak mata dengan monitor proposional, jika tidak maka Anda akan mengalami masalah dengan penglihatan Anda.
Jarak Mata Dengan Layar


Sunday, December 9, 2018

Memilih Sistem Operasi, Bagian 4

Saya sudah membahas sebanyak 3 bagian untuk sistem operasi Desktop dan Notebook/laptop. Sekarang saya akan membahas sistem operasi untuk mobile. Seperti yang kita ketahui saat ini di pasar mobile computing yaitu tablet dan smart phone dikuasai oleh dua sistem operasi besar yaitu Android dan iOS.
Sistem operasi Android dikembangkan oleh Google dan banyak sekali di-install di berbagai tablet dan smart phone keluaran Samsung, Huawei, Xiao Mi, dsb. Sistem operasi ini memiliki logo sebuah robot berwarna hijau.
Sistem Operasi Android

Sebaliknya sistem operasi iOS hanya digunakan pada smart phone dan tablet keluaran Apple. 
Sistem Operasi iOS

Kedua sistem operasi ini gratis dan memiliki web store masing-masing untuk membeli program-program aplikasi yang dibutuhkan. 

Sistem operasi juga ada di berbagai media elektronik lain. Contohnya Apple Watch mengeluarkan sistem operasi watchOS. Sistem operasi ini digunakan untuk jam tangan. Sistem operasinya khusus karena layar berukuran sangat kecil dibandingkan smart phone
Sistem Operasi watchOS untuk Jam Tangan
Untuk perangkat TV dibutuhkan sistem operasi tersendiri. Ada yang menggunakan sistem operasi Android.
Sistem Operasi Android TV
Perangkat Apple TV menggunakan sistem operasi tvOS.
Sistem Operasi tvOS

Roku menggeluarkan sistem operasi Roku.
Sistem Operasi Roku TV


Masih ada banyak sistem operasi yang tidak dibahas karena ada banyak sekali sistem operasi yang beredar. Contohnya adalah Haiku. Sistem operasi ini gratis dan ditujukan untuk komputer personal. Sistem operasi ini cepat, efisien, mudah digunakan dan dipelajari. Anda dapat mengunjungi situs www.haiku-os.org untuk mengetahui lebih lanjut tentang sistem operasi ini.


Memilih Sistem Operasi, Bagian 3

Sistem operasi selanjutnya adalah Chrome OS yang biasanya digunakan pada ChromeBook atau ChromeBox. Sistem operasi ini dikembangkan oleh Google. Sistem operasi ini digunakan untuk komputer yang murah. Anda dapat mendapatkan sebuah notebook (ChromeBook) atau sebuah mini PC (ChromeBox) dengan harga $ 200 yang dilengkapi sistem operasi ini.

Sistem Operasi Chrome OS

Kelebihan sistem operasi ini:
  • Gratis.
  • Tidak butuh komputer yang canggih.
  • Lebih sedikit virus/malware dibanding Windows.
  • Dapat menjalankan beberapa Android apps melalui Chrome Store.
Kelemahannya:
  • Untuk mencetak dibutuhkan printer yang kompatible dengan Google Cloud Print. 
  • Data yang dapat disimpan sangat terbatas dan membutuhkan media penyimpanan cloud.
  • Bergantung pada internet.
Sistem operasi ini kurang direkomendasikan jika Anda membutuhkan program Alkitab yang canggih seperti Bible Works atau Logos. Namun jika Anda tidak membutuhkan program yang canggih dan terbiasa menggunakan google docs dan sering terhubung dengan internet maka sistem operasi ini dapat dipertimbangkan. Komputer dengan sistem operasi ini cocok untuk:
  • Yang suka berpergian, karena kalau dicuri atau rusak karena jatuh tidak rugi karena harganya murah.
  • Cocok untuk anak-anak, jadi kalau mereka tanpa sengaja menuangkan minuman ke chromebook atau menjatuhkannya, Anda tidak akan rugi karena harganya murah.
  • Cocok untuk orang tua yang biasanya hanya menggunakan brower untuk email atau sosial media karena komputer dengan sistem operasi ini sangat sederhana.


Friday, December 7, 2018

Satan & Hell

"Please don't ever think of Satan as the king of hell. He isn't. Satan hates hell because that will be his final end. God has dominion over every place, even hell." 
Douglas Connelly, Angels Around Us: What the Bible Really Says, (Downers Grove, Illinois: InterVarsity, 1994), 49.

Wednesday, December 5, 2018

Memilih Sistem Operasi, Bagian 2

Sistem operasi yang juga sama baiknya dengan Mac OS adalah Linux. Hampir semua web server menggunakan sistem operasi Linux karena stabil dan tidak sering hang. Ada dua sistem operasi Linux yang sering digunakan. Yang pertama adalah Linux Mint.
Sistem Operasi Linux Mint
Sistem operasi Linux ini adalah yang paling mudah digunakan karena sangat mirip dengan Windows. Sistem operasi ini juga lengkap dengan Office Suites-nya.

Sistem operasi Linux yang lain, yang juga sering digunakan adalah Linux Ubuntu.
Sistem Operasi Linux Ubuntu
Sama seperti Linux Mint, Ubuntu juga dilengkapi dengan Office Suites.

Kelebihan sistem operasi Linux:

  • Stabil, jarang hang.
  • Gratis.
  • Lebih sedikit virusnya.
  • Lebih ringan kebutuhan hardware-nya.

Kelemahan sistem operasi Linux:

  • Pada waktu instalasi driver komponen komputer kadang lebih sulit karena harus di-compile sendiri. Hal ini menyebabkan Anda butuh pengetahuan komputer yang lebih dibanding pengguna Windows.
Untuk mengatasi masalah driver yang tidak kompatibel maka Anda disarankan untuk membeli komputer yang sudah terinstall Linux, dengan begitu maka Anda tidak perlu menginstall driver untuk suara, jaringan wifi, kartu grafis, dll. 

Jika Anda tertarik untuk mencoba menginstall Linux Mint, cobalah cari di www.youtube.com dengan kata kunci Linux Mint 19 For Windows Users yang videonya dibuat oleh ExplainingComputers. Video tutorial ini cukup komprehensif dan langkah-langkahnya mudah diikuti. Namun saran saya adalah backup data Anda terlebih dahulu sebelum melakukan instalasi.

Sistem Operasi yang lain, yang merupakan induk dari Linux adalah Unix. Sistem operasi ini biasanya digunakan untuk perusahaan/enterprise. Sistem operasi ini sangat stabil namun biasanya hanya dikuasai oleh orang IT.

Sunday, December 2, 2018

Memilih Sistem Operasi, Bagian 1

Langkah selanjutnya yang perlu dilakukan dalam memilih sebuah komputer adalah memilih sistem operasi yang akan digunakan. Sistem operasi (Operating System) adalah sebuah program yang mengatur jalannya seluruh komponen komputer. OS-lah yang mengatur agar apa yang Anda ketik dapat ditampilkan ke layar komputer, disimpan di media penyimpanan, dicetak ke printer, dsb. Memilih OS sama pentingnya dengan memilih komputer itu sendiri karena beda OS maka program aplikasi yang digunakan dapat berbeda pula. Biasanya program aplikasi dibuat berdasarkan OS, misalnya Microsoft Office 2019 untuk windows ditujukan untuk komputer yang menggunakan sistem operasi Windows. Anda tidak dapat menjalankan Microsofot Office 2019 for Mac di komputer yang menjalankan sistem operasi Windows.
Sistem operasi dapat dibedakan menjadi dua kategori yaitu sistem operasi untuk desktop dan mobile. Sistem operasi untuk desktop dapat digunakan untuk komputer desktop dan laptop/notebook. Salah satu sistem operasi yang sangat populer adalah Windows.
Sistem Operasi Windows Terbaru
Kelebihan sistem operasi Windows:

  • Paling banyak digunakan di seluruh dunia.
  • Berbasis grafik atau biasanya disebut Graphical User Interface.
  • Memiliki beberapa varian sesuai kebutuhan pengguna misalnya Windows 10 Pro untuk pengguna profesional dan Windows 10 Home untuk pengguna biasa. Informasi lebih lengkap tentang perbedaan kedua sistem operasi ini dapat dilihat pada tautan link ini.
Kekurangannya:
  • Karena paling banyak digunakan maka paling banyak virusnya. Pertukaran data dengan menggunakan flash drive sering mengakibatkan terjadinya penularan virus ke komputer berbasis Windows yang lain. Hal ini dapat dicegah dengan menggunakan program antivirus, mengaktifkan firewall, dan mematikan fasilitas auto run flash drive.
  • Tidak gratis.
  • Upgrade ke versi lebih tinggi biasanya harus bayar lagi.
  • Mengumpulkan data-data pribadi kita. Link ini menjelaskan bahwa Microsoft mengumpulkan data detail kartu kredit dan password pada waktu menginstall Windows 10. Link ini mengatakan bahwa menyetop pengumpulan data pribadi adalah proses yang sulit. Link ini akan membantu Anda untuk menyetop Microsoft mengumpulkan data pribadi pada saat menginstall Windows.
  • Pengunaan dalam jangka panjang biasanya kecepatan komputer akan melambat. Hal ini dapat diatasi dengan menginstall ulang Windows setelah Anda mem-backup data.
Sistem Operasi berikutnya yang juga populer adalah MacOS. Sistem Operasi ini digunakan pada komputer Apple. 
Mac OS Mojave, 2018
Kelebihan sistem operasi Mac OS:
  • Lebih sedikit virusnya. Virus Windows tidak akan jalan di komputer yang menggunakan Mac OS.
  • Lebih stabil dibanding Windows dan jarang crash.
  • Gratis dan upgrade ke versi lebih tinggi juga gratis. Hampir tiap tahun upgrade.
  • Lebih mudah digunakan daripada Windows. Mungkin pengguna Windows akan komplain karena harus membiasakan diri untuk pindah ke Mac OS, namun hal ini karena mereka sudah terbiasa menggunakan Windows. Kalau benar-benar baru belajar komputer, maka Mac OS jauh lebih mudah dipelajari. Untuk menginstall driver printer maka Anda hanya perlu mencolok kabel data printer ke komputer Apple, nanti Mac OS yang akan mencarikan program driver untuk printer Anda (dengan catatan terkoneksi ke internet).
  • Dapat dual boot dengan Windows, artinya pengguna Mac OS juga dapat menginstall Windows dengan menggunakan program bootcamp. Windows dapat berjalan secara native dan bukan menggunakan emulator.
  • Semua program umum yang digunakan tersedia dengan gratis. Program Office Suites seperti word processing, spreadsheet, dan presentation tersedia dengan gratis. Program untuk video editing juga tersedia dengan gratis. Bukan hanya gratis tetapi lebih baik daripada produk keluaran Microsoft. iMovie lebih baik daripada Windows Movie Maker, Keynote lebih baik daripada Microsoft PowerPoint, Pages lebih baik daripada Microsoft Word.

Kekurangan:
  • Pengguna harus membeli komputer kelas premium untuk menjalankan sistem operasi ini. Harga komputer Apple termurah adalah Macbook Air senilai $ 999 atau Mac Mini senilai $ 799 (belum termasuk monitor, keyboard, dan mouse). Namun untuk membandingkan apple to apple maka kita perlu juga memasukkan nilai OS Windows, Microsoft Office, dan Antivirus yang harus dibeli jika menggunakan sistem operasi Windows. Harga Windows 10 Home edition $ 119, Microsoft Office $ 150, Antivirus sekitar $ 25 per tahun, jika komputer akan digunakan selama 4 tahun maka totalnya $ 100. Jadi total biaya yang bisa dihemat pengguna Mac OS adalah $ 369. Harga Macbook Air $ 999 - $ 369 menjadi $ 630, setara dengan komputer Windows premium lainnya. Ini dengan catatan bahwa Anda tidak mengganti sistem operasi Windows baru dan menggunakan program Microsoft Office baru, atau menggunakan software bajakan. Kesimpulannya bahwa komputer Apple tidak lebih mahal dibanding komputer berbasis Windows premium seperti Dell, HP, dan Asus.

Saturday, December 1, 2018

Memilih Komputer, Bagian 3

Desktop adalah komputer personal yang diciptakan pada tahun 1980-an. Komputer jenis ini didesain untuk diletakkan di atas sebuah meja (desk). Saat ini ada berbagai model komputer desktop.
Komputer Desktop dengan Tower
Komputer desktop yang standar biasanya mempunyai sebuah kotak system unit berbentuk kotak (tower) yang dapat diletakkan di atas meja atau di bawah meja. Dengan berjalannya waktu ukuran  kotak tersebut menyusut menjadi kecil seperti ini:

Contoh Mini PC
Intel mengeluarkan sebuah system unit yang berukuran sangat kecil yang dapat dicolokkan ke Televisi. Salah satu kegunaan system unit seperti ini adalah untuk menampilkan pesan atau warta ke layar televisi yang ada di ruang pertemuaan jemaat. Komputer jenis ini menjadikan televisi menjadi Smart TV.
Intel Compute Stick
Ada pula system unit yang dapat diletakkan di belakang layar monitor, seperti gambar di bawah ini:
System Unit diletakkan di belakang Monitor
Apple komputer di tahun 1998 mengeluarkan iMac yang merupakan sebuah all-in-one PC. Hal ini juga diikuti oleh perusahaan komputer lain. Pada dasarnya all-in-one PC menggabungkan system unit dan speaker  ke dalam monitor komputer.
All-in-One PC
Kelebihan dari desktop komputer adalah:

  • Lebih powerful dibanding laptop/notebook dan tablet.
  • Harganya dapat lebih murah dibanding laptop/notebook dan tablet
  • Dapat dihubungkan ke lebih dari satu monitor.
  • Memiliki port yang jauh lebih banyak dibanding laptop/notebook dan tablet.
  • Mendukung memori yang lebih besar dibanding laptop/notebook dan tablet.
  • Lebih mudah untuk di-upgrade atau diperbaiki.
Kelemahannya:
  • Berukuran lebih besar dibanding laptop/notebook dan tablet.
  • Membutuhkan komponen terpisah seperti keyboard, mouse, speaker, dan monitor (kecuali All-in-One PC).
  • High-end komputernya bisa lebih mahal dibanding laptop/notebook dan tablet.
  • Tidak mendukung software untuk Android dan iOS (kecuali memasang software tertentu).
Untuk mengenal All-in-One PC, Anda dapat menyaksikan video berikut ini : Apa itu PC All-in-One.

Memilih Komputer, Bagian 2

Pilihan komputer personal lain, yang juga portable atau mudah dibawa ke mana-mana adalah komputer tablet. Komputer tablet adalah komputer yang biasanya memiliki layar sentuh dan berukuran lebih kecil daripada laptop/notebook.
Contoh Komputer Tablet
Kelebihan dari komputer tablet:

  • Lebih portable dan lebih ringan daripada laptop/notebook.
  • Ketika di atas mimbar (apalagi jika mimbarnya kecil), keberadaan tablet tidak akan menghalangi jemaat untuk menatap Hamba Tuhan karena biasanya layar laptop/notebook akan menutupi tubuh Hamba Tuhan.
  • Biasanya baterainya lebih tahan lama dibanding dengan baterai laptop/notebook.
  • Dengan fasilitas bluetooth maka tablet dapat digunakan untuk mengetik dengan keyboard bluetooth
  • Lebih mudah dipelajari cara penggunaannya daripada laptop/notebook.
  • Lebih mudah untuk membaca buku-buku rohani atau tafsiran daripada laptop/notebook.
Kelemahannya:
  • Tidak lebih powerful daripada desktop dan laptop.
  • Hardware-nya tidak bisa diupgrade.
  • Software yang digunakan biasanya tidak sama dengan software desktop atau laptop. Softwarenya kurang powerful.
  • Lebih mudah rusak karena lebih gampang jatuh dan lebih mudah dicuri.
Saat ini sudah banyak beredar komputer tablet di pasaran. Pilihlah tablet dengan ukuran layar yang pas dengan mata Anda. Bagi yang sudah berumur lebih baik jangan menggunakan layar yang berukuran kecil (6 inchi ke bawah) karena akan menyulitkan Anda untuk membaca teks di layar.

Memilih Komputer, Bagian 1

Perkembangan teknologi saat ini membuat para Hamba Tuhan memiliki banyak pilihan dalam memilih komputer personal. Di pasaran komputer personal dikenal dengan nama laptop atau notebook. Apa bedanya? Dahulu pada saat dikeluarkan memang ada perbedaan antara laptop dan notebook. Komputer personal (personal computer, PC) yang ada saat itu berada di atas meja dan disebut sebagai desktop karena berada di atas meja (desk = meja, top = di atas). Kemudian orang berusaha membuat komputer personal yang lebih kecil yang dapat dibawa-bawa dan diletakkan di atas pangkuan manusia sehingga disebut laptop (lap= paha/pangkuan, top = di atas). Tidak puas hanya itu maka dibuat lagi komputer yang lebih kecil daripada laptop dan dinamakan notebook. Namun kedua kriteria ini (laptop dan notebook) sudah membaur. Saat ini bahkan laptop/notebook dibagi berdasarkan tebalnya yaitu laptop tradisional dan ultrathin laptop. Makin tipis sebuah laptop/notebook maka biasanya harganya makin mahal.
Gambar 1: Traditional Laptop vs Ultrathin Laptop
Sumber: trickideas.com
 Apa kelebihan daripada laptop/netbook?
  • Portable, lebih mudah dibawa ke mana saja. Namun hal ini saat ini sudah beredar komputer yang lebih kecil lagi daripada laptop/notebook yang disebut sebagai mini PC. Silahkan melihat tautan link ini untuk melihat jenis-jenis mini PC tahun 2018 yang harganya sampai $200. Klik di sini.
  • Pada umumnya menggunakan daya listrik yang lebih kecil dibandingkan desktop.
  • Lebih powerful dibanding sebuah tablet komputer.
  • Memiliki berbagai macam port, seperti port USB A, C, VGA, HDMI, DVI, Mini Display Port, Audio port, dll. (Port adalah colokan untuk memasang komponen eksternal komputer ke CPU, misalnya port USB A atau B biasanya digunakan untuk memasang scanner atau printer, harddisk eksternal, dan flash drive. Port HDMI biasanya digunakan untuk menghubungkan CPU dengan Televisi atau monitor tambahan. Port audio untuk menghubungkan dengan speaker, dll). Untuk mengenal lebih jauh tentang port silahkan klik tautan ini.
  • Dapat dihubungkan dengan monitor yang lebih besar, Projektor, atau Televisi.
Lalu apa kekurangannya dibandingkan dengan desktop?
  • Harganya laptop/notebook biasanya lebih mahal dibanding desktop.
  • Port yang dimiliki biasanya lebih sedikit dibanding desktop.
  • Tidak lebih mudah untuk di-upgrade dibanding desktop.
  • Tidak lebih portable dibanding tablet.

IT for Pastor

Artikel-artikel Information Technology (IT) for pastor ditujukan untuk para Hamba Tuhan dalam rangka memperlengkapi mereka di ladang pelayanan. Pengetahuan yang dibagikan akan bersifat teoritis dan praktikal. Pembaca akan berkenalan dengan pengetahuan dasar IT yang dipelajari oleh mahasiswa di universitas umum dan bagaimana mengimplementasikannya ke dalam ladang pelayanan baik secara pribadi maupun di tempat pelayanan. Artikel yang disajikan singkat agar mudah dibaca dalam waktu 10-15 menit, namun jika terus diikuti akan memberikan pengetahuan IT yang komprehensif. Tolong bantu dalam doa sehingga saya dapat menulis dua artikel per bulan di tengah kesibukan melanjutkan studi teologi di Calvin Theological Seminary, AS.

Friday, November 23, 2018

Trusting God

If you can trust a puzzle company to make sure every piece is in the box to complete the puzzle, than why can't you trust GOD that every piece of your life is there for a reason.

Tuesday, February 13, 2018

Evolution can not substitute Scriptural doctrine of creation

Louis Berkhof mengatakan, "c. The Theory of Evolution. Evolutionist want to substitute their view of the origin of things for the Scriptural doctrine. They believe that from the simplest forms of matter and life all existing species of plants and animals (including man), and also the various manifestations of life, such an intelligence, morality, and religion developed by a perfectly natural process, purely as the result of natural forces. This is merely an assumption, however, and one that fails at several points. Moreover, it is in hopeless conflict with the narrative of creation as it is found in the Bible."
Quoted from Summary of Christian Doctrine, Chapter IX: Creation, by Louis Berkhof.

The day of Creation

Louis Berkhof mengatakan, "a. The days of creation. The question is frequently debated, whether the days of creation were ordinary days or not. Geologist and evolutionists speak of them as long periods of time. Now the word 'day' does not always denote a period of twenty-four hours in Scripture. Cf. Gen. 1:5; 2:4; Ps. 50:16; Eccl. 7:14; Zech. 4:10. Yet the literal interpretation of the word 'day' in the narrative of creation is favored by the following considerations:
(a) The Hebrew word yom (day) primarily denotes an ordinary day, and should be so understood unless the context demands another interpretation. (b) The repeated mention of morning and evening favors this interpretation. (c) It was evidently an ordinary day which Jehovah set aside and hallowed as a day of rest. (d) In Ex. 20:9-11 Israel is commanded to labor six days and to rest on the seventh, because the Jehovah made heaven and earth in six days and rested on the seventh day. (e) The last three days were evidently ordinary days, for they were determined by the earth's relation to the sun. And if they were ordinary days, why not the others?"
Quoted from Summary of Christian Doctrine, Chapter IX: Creation, by Louis Berkhof.

Evolution can't be a substitutes for the doctrine of creation

Louis Berkhof mengatakan: "c. Substitutes for the doctrine of creation. They who reject the doctrine of creation resort to one of three theories for the explanation of the world.... (3) Still others take refuge in the theory of evolution. But this is clearly a mistake, since evolution offers no explanation of the world. It already presupposes something that evolves."
Quoted from Summary of Christian Doctrine, Chapter IX: Creation, by Louis Berkhof.

Sunday, February 11, 2018

Menderita bagi Tuhan

Orang kristen yang belum dapat mematikan keinginan daging atau melawan pencobaan tidak akan tahan menderita bagi kristus (tortured for Christ).

Tuesday, February 6, 2018

Angels are not omniscience

Sometimes people think that angel and demons are omniscience or can read people mind. But the bible do not tell that.
The two men said to Lot, “Do you have anyone else here—sons-in-law, sons or daughters, or anyone else in the city who belongs to you? Get them out of here, because we are going to destroy this place. The outcry to the LORD against its people is so great that he has sent us to destroy it.”
The New International Version (Grand Rapids, MI: Zondervan, 2011), Ge 19:12–13.
If the two angel are omniscience or can read Lot's mind than they will not ask that question.

Monday, February 5, 2018

Pantun Rohani

Main catur sekak raja
Pion berkorban s'lamatkan raja
Kematian Yesus di Golgota
Membebaskan kamu dan saya.
Jalan-jalan ke kota Tarsus
Jangan lupa beli kue Sus
Bapak-Ibu kabarkan Yesus
Karena Dia, kita hidup terus.

Ali Salim, 5 Februari 2018